Internet memberikan informasi tak terbatas, dan manfaatnya pun sudah banyak dirasakan oleh kebanyakan orang. Dengan internet kita bisa melakukan aktifitas yang biasa dilakukan secara offline. Seperti kursus atau mengikuti kuliah, sekarang sudah banyak yang menerapkan sistem jarak jauh. Sehingga tidak diperlukan lagi kehadiran langsung diruang belajar. Selain itu, internet juga digunakan sebagai ladang bisnis yang tidak bisa diremehkan. Sehingga menggabungkan e-learning dan e-commerce, akan menghasilkan e-nak tenan. Maksud saya diatas adalah jika kita ingin belajar sesuatu, apapun pelajarannya, kita sudah terbatas oleh ruang. Kita bisa mengikuti pelajaran dari orang yang berbeda negara atau benua. Sehingga tidak perlu menunggu mereka yang ahli datang untuk mengajar kita. Jika cara tersebut tidak gratis, yang gratisan pun juga banyak, bahkan dibilang sangat melimpah. Kita bisa membaca pelajaran yang tidak diajarkan disekolah maupun tempat-tempat kursus yang ada di indonesia. Kita bisa menjadi pintar melebihi mereka yang duduk dibangku kuliah hanya dengan membaca melalui internet. E-learning tentu beda dengan e-commerce. Kita bisa belajar e-commerce melalui e-learning. Dan e-learning bisa dijadikan e-commerce. Tetapi sebaiknya sebelum anda terjun ke e-commerce, atau bisnis online, atau berburu uang lewat iinternet, atau apapun sebutannya, yang intinya ingin berbisnis dan menghasilkan uang melalui internet, baca dan pelajari semua seluk beluknya, baik yang menguntungkan maupun yang merugikan. Sehingga disaat terjun langsung ke e-commerce, kita sudah mempunyai cara mengatasi masalah. Bisa belajar dengan mereka yang sudah sukses, atau membaca pengalaman-pengalaman mereka, baik kegagalan maupun kesuksesan. Dari e-learning tidak sedikit yang terjerumus. Dari e-commerce yang rugi sudah tidak bisa dihitung dengan jari tangan dan kaki kita. Tetapi itu adalah cerita kegagalan. Cerita suksesnya sudah bertebaran diluar sana, yang bisa anda baca dan pelajari, bagaimana caranya mereka bisa sukses. Anda membaca tentang kegagalan orang lain bukan untuk mendatangkan ketakutan untuk mencoba, tetapi untuk belajar supaya tidak mengalami kesalahan yang sama seperti yang mereka lakukan. Dan mempelajari kesuksesan orang lain bukan hanya untuk menambah semangat dan yang akhirnya sampai lupa diri, tetapi mempelajari kekurangan dari kelebihannya, sehingga kita bisa memperbaikinya. Jika bisa melakukan hal yang demikian, saya yakin anda tidak keberatan jika mengucapkan e-nak tenannn . Semoga bermanfaat!
Bisnis, Tips, Inspirasi, Make Money
Selasa, 11 Desember 2007
Label: e-commerce